Indosat Ooredoo adalah salah satu perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Perusahaan ini menawarkan saluran komunikasi untuk pengguna Handphone dengan pilihan pra bayar maupun pascabayar dengan merek jual yakni
1. Matrix Ooredoo,2. Mentari Ooredoo dan
3. IM3 Ooredo
Seperti diketahui, Jumat pagi (28/4/2017), situs Telkomsel diretas. Peretasan situsnya terjadi pada pukul 5.00 WIB. Selang setengah jam kemudian, insiden tersebut telah menyebar ke media sosial.
Menyadari hal itu, pihak Telkomsel melakukan langkah-langkah untuk memperbaiki dan mengamankan website. Website tersebut berangsur normal kembali pukul 15.00 WIB
Setelah situs Telkomsel, giliran subdomain situs Indosat Ooredoo yang sempat diretas oleh hacker.
Foto screenshot situs Indosat Ooredoo yang menyebar di media sosial pada Sabtu pagi (29/4), memperlihatkan situs tersebut tak dapat diakses.
Namun pada Sabtu siang, situs itu sudah dapat diakses kembali, meski relatif lambat. Hanya saja, jika dicari lewat google, situs masih menunjukkan kata “Hacked by Cepz Decoded” untuk situs arena.indosatooredoo.com
Sang hacker pun meninggalkan pesan khusus.
"Ngerasain kan gimana kena hack? Tetap ganteng aja min, ra usah saling sindir, sesama provider saling support ae. Tanpa kalian kita bisa apa? Tanpa internet, langsung merana, kasian joblo yang kesepian, yakan yakan," tulis si hacker.
By : xFlyBoy
Tidak ada komentar:
Posting Komentar